Hay sobat blogger!
Pada kesempatan pagi hari ini saya akan membahas tentang bagaimana cara mengkonfigurasi mikrotik RB750 agar terkoneksi ke internet secara DHCP. Oke langsung saja kita bahas!
- Pastikan mikrotik kita masih bersih dari konfigurasi, jika masih ada konfigurasi lain di mikrotik sebaiknya kita reset mikrotiknya.
 - Konekkan kabel utp yang terkoneksi ke internet kita sambungkan ke port ethernet 1 pada mikrotik
 - Konekkan lagi kabel utp antara laptop atau pc ke mikrotik pada ethernet 2
 - Beri IP terserah (Default network mikrotik : 192.168.88.0/24) pada ethernet network di laptop kita lalu buka winbox cari mac address atau ip mikrotik.
 - Masukkan username : admin ,password : kosongi aja
 - Jika sudah bisa login ke mikrotik kita atur nama identitas
 - Lalu ganti password (system > password)
 - Kita lihat interfacenya lalu ganti atau beri komen
 - Lalu kita tentukan alamat ip untuk ether 1 biar kesambung ke internet secara dhcp dengan cara IP > DHCP Client
 - Kemudian tunggu sampai DHCP Client kita Bound, jika belum bound maka tunggu dulu sampai bound
 - Coba kita cek atau lihat apakah ether 1 mendapat ip secara DHCP atau tidak (IP > Address)
 - Kemudian cek DNS (IP > DNS) dan jangan lupa centang "Allow Remote Request"
 - Cek Router mikrotik kita (IP > Routes) pastikan settingannya sama digambar
 - Kemudian langkah terakhir kita coba ping ke google.com (New Terminal > [login mikrotik] > ping google.com)
 - Nah mikrotik kita sudah terhubung ke internet, setelah tersambung maka kita bisa membuat jaringan LAN sederhana
 
Source : https://sibroo21.blogspot.com/2016/03/cara-konfigurasi-mikrotik-secara-dhcp.html
(Oleh : t )














![New Terminal > [login mikrotik] > ping google.com New Terminal > [login mikrotik] > ping google.com](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0QBTUyhsmQ4rO8yB7aPw_o8iPRzepr0PRDoScjp4-EhOzOmWoKMLp1oQ06rcr1ij_Dw6AYGEnRZGhc9828QvLools9stIRr6DN5bVbmYpGj84tG54ZVynWE9C3EjxhKuUo_-bmNk4VYo/s400/14.png)